Selasa, 30 Oktober 2012

Sandal Crocs




Sandal Crocs adalah jenis sandal berbahan dasar Propietary Closed-Cell Resin (PCCR), yang sekilas mirip dengan karet. Produk ini dibuat oleh produsen asal Amerika Serikat, Crocs, dengan berbagai desain untuk berbagai kalangan mulai dari balita, anak-anak, remaja, sampai dengan orang tua. Bentuknya yang unik dan fungsinya yang cocok untuk digunakan di berbagai kondisi, membuat produk ini menjadi kegemaran masyarakat di Indonesia. Hal ini membuat semakin banyaknya produk-produk tiruan yang dijual sehingga seringkali masyarakat tertipu karena kesulitan untuk membedakan barang yang asli dengan yang palsu. Oleh karena itu, kami akan memberikan tips tentang membedakan sandal Crocs original dengan yang palsu untuk membantu anda dalam berbelanja.

Tips Membedakan Sandal Crocs Original dan Palsu

Beberapa ciri khas sandal Crocs yang sangat disukai oleh masyarakat adalah sifatnya yang tahan air, nyaman dan empuk di kaki, serta bobotnya yang ringan. Namun faktor-faktor ini tidak cukup untuk membedakan produk yang asli dengan yang palsu. Berikut merupakan tips yang bisa anda gunakan untuk membedakan sandal Crocs original dan palsu:

Bentuk
Jika produk tersebut asli, maka bentuknya akan rapih dan bagus, tanpa memiliki potongan kasar di bagian pinggirnya. Selain itu, apabila anda tekan, akan sedikit terasa kaku dan empuk.

Warna
Untuk produk palsu, biasanya warna yang ditampilkan akan mirip dengan yang asli. Namun, jika anda perhatikan lebih detail warna pada produk palsu akan sedikit lebih buram dan kusam dibandingkan dengan yang asli.

Logo
Untuk sandal Crocs original, anda akan menemukan di bagian bawah tengah telapak kaki anda terdapat tulisan “CROCS” diikuti dengan “tm”, Size, www.crocs.com, “Boulder, Colorado”, serta made in. Hal ini merupakan standardisasi yang dilakukan dari pabrik mereka untuk mencegah terjadinya pemalsuan.

Label
Pastikan di bagian label produk yang anda beli tertulis jenis sandal, warna, serta size. Khusus untuk size, ukuran yang dicantumkan bukanlah ukuran yang digunakan di Indonesia seperti 39, 40, dan seterusnya, melainkan ukuran versi mereka sendiri seperti W7, J1-W3, dan masih banyak lagi.

Belanja Sandal Crocs Murah Online di Indonesia

Di Indonesia, sekarang anda tidak perlu untuk repot-repot keluar rumah dalam rangka membeli sandal Crocs yang anda inginkan. Karena anda bisa melakukan pembelian melalui online store yang dapat memberikan penawaran dan diskon hingga 40%. Harga sandal Crocs murah ini bisa anda nikmati di berbagai online store yang ada di website kami, karena kami mengumpulkan dan mereview penawaran online yang ada di Indonesia untuk membantu anda berbelanja. Makanya tunggu apa lagi? Segera kunjungi online store yang ada di website kami dan nikmati beragam sandal Crocs original murah dengan diskon hingga 40% sekarang juga.

Post yang Berkaitan:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar