Selasa, 30 Oktober 2012

Tas Furla


 


Furla, nama yang sekarang mulai akrab dan sedang panas-panasnya dibicarakan di seantero negeri. Apa sih Furla? Untuk kamu yang tidak mau ketinggalan informasi atau tidak mau dianggap gak update, mudah-mudahan artikel ini bisa membantu menjawab penasaran kamu akan fenomena Furla yang sedang mem-booming di seluruh dunia.
Furla Candy 2 Tones Apricot-blackFurla sebenarnya bukanlah  nama baru dalam dunia mode, khususnya tas. Didirikan pada tahun 1927 oleh keluarga Furlanetto di Bologna, Italia, segera saja Furla merebut tempat yang bergengsi diantara rumah mode ternama yang juga banyak berasal dari Italia. Setahun belakangan, tas furla benar-benar menjadi semacam trending topic di kalangan para sosialita dan fashionista. Para ibu muda, remaja, abg, sampai ibu-ibu yang tidak lagi muda, mulai memburu tas Furla. Keberadaan sebuah tas Furla selalu dicari, dan tidak butuh waktu lama, berapapun stok tas furla yang beredar di pasar, akan habis disambar saja oleh para pecinta tas.
Muncul dengan warna-warna yang sangat cantik, tas Furla semakin mengukuhkan diri sebagai item yang wajib dimiliki oleh setiap wanita yang mengaku sebagai penyuka tas. Pilihan warna dan model tas Furla, mendobrak kejenuhan pasar akan model yang konservatif atau begitu-begitu saja, atau dengan kata lain: boring. Tas Furla berbeda. Kamu akan dibuat terpesona dengan warna-warna pilihan tas furla yang mencolok dan bagaikan permen. Tetapi, jangan terkecoh. Warna ceria atau warna-warna neon sebuah tas Furla, tidak merepresentasikan ketidak eleganan atau murahan. Sebaliknya, seperti umumnya produk-produk mode yang diproduksi di negeri Pisa, Italia, kamu bisa mengharapkan mutu yang terbaik dan karya yang tidak setengah jadi apalagi asal-asalan.
Puncak dari ketenaran tas Furla saat ini adalah dikeluarkannya seri Candy Bag. Kecantikan tas Furla seri candy ini benar-benar sukses membius dan membuat para kolektor tas semakin tergila-gila. Furla Candy Bag adalah kata yang begitu sering dibahas di banyak sosial media. Tidak peduli seberapa banyak tas Furla yang beredar di pasar mode Indonesia, rasanya masih tidak akan cukup memenuhi kebutuhan para peminatnya.
Yup, inovasi, kejeliannya melihat perkembangan fashion dan berani untuk mencoba sesuatu yang berbeda, adalah kunci sukses tas Furla.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar